Ayahku Harimau, Ibuku Ular

1298200753947767096
Ini lagu Iwan Fals.  Diambil dari album Mata Dewa salah satu album paling mahal yang pernah dihasilkan di republik ini. Mari kita selidiki liriknya:



Aku adalah lelaki tengah malam
Ayahku harimau ibuku ular
Aku dijuluki orang sisa sisa
Sebab kerap merintih kerap menjerit

Temanku gitar temanku lagu
Nyanyikan tangis marah dan cinta
Temanku niat temanku semangat
Yang kian hari kian berkarat semakin berkarat

Aku berjalan orang cibirkan mulut
Aku bicara mereka tutup hidung
Aku tersinggung peduli nilai nilai
Aku datangi dengan segunung api

Mereka lari ke ketiak ibunya
Ku tak peduli marahku menjadi
Mereka lari ke meja ayahnya
Aku tak mampu tenagaku terkuras

Lelaki tengah malam terkulai di tepi malam
Lelaki tengah malam terkulai di tepi malam
Orang sisa sisa menangis
Orang sisa sisa menangis
Air matanya.... Air matanya.... Air matanya.....Api....

Aku berjalan orang cibirkan mulut
Aku bicara mereka tutup hidung
Aku tersinggung peduli nilai nilai
Aku datangi dengan segunung api

Lelaki tengah malam terkulai di tepi malam
Lelaki tengah malam terkulai di tepi malam
Orang sisa sisa menangis
Orang sisa sisa menangis

Air matanya.... Air matanya.... Air matanya.....Api....

Dari dulu saya memperhatikan bagian lirik yang menjadi judul tulisan ini.  Apa maknanya? Apakah Harimau sebagai kiasan pada sifat garang pemberani sang ayah? Kemudian ular sebagai kelicikan sang Ibu? alias jelmaan iblis sendiri?

Apa yang dimaksudkan ular disitu?
Dalam litur litur lain, misalnya paganisme dan astrologi Cina.  Ular memiliki makna yang berbeda.  Ular adalah ilmu pengetahuan itu sendiri.  Yang ini sebenarnya tersirat dari kisah Kejadian itu sendiri. Dimana diceritakan ular melingker lingker di pohon pengetahuan. Yang akhirnya kemudian menjatuhkan manusia dari imortal menjadi mortal.

Bangsa Cina percaya bahwa memiliki seorang bershio Ular di dalam rumah akan membawa makna baik yaitu keluarganya tidak akan jatuh dalam kemiskinan dan kelaparan. Tidak terlalu berlebihan, karena shio ular memang dikenal memiliki karakter sebagai seorang pemikir sejati, perencana ulung, konsisten dan juga murah hati.

Bilangan 21:6-9 Lalu TUHAN menyuruh ular-ular tedung ke antara bangsa itu, yang memagut mereka, sehingga banyak dari orang Israel yang mati. Kemudian datanglah bangsa itu mendapatkan Musa dan berkata: "Kami telah berdosa, sebab kami berkata-kata melawan TUHAN dan engkau; berdoalah kepada TUHAN, supaya dijauhkan-Nya ular-ular ini dari pada kami." Lalu Musa berdoa untuk bangsa itu. Maka berfirmanlah TUHAN kepada Musa: "Buatlah ular tedung dan taruhlah itu pada sebuah tiang; maka setiap orang yang terpagut, jika ia melihatnya, akan tetap hidup." Lalu Musa membuat ular tembaga dan menaruhnya pada sebuah tiang; maka jika seseorang dipagut ular, dan ia memandang kepada ular tembaga itu, tetaplah ia hidup.

Kemudian, ular juga teman para petani.  Ular adalah musuh alami hama perusak panen yaitu tikus.  Lalu lebih jauh lagi lihat ke lambang apotik.  Mari kita simak kutipan berikut:
1298196821739851342

1298196791653564217
Kemudian makna/arti ular di lambang farmasi/apotek adalah kira-kira sebagai berikut:

Makna, tujuan, dan makna esoterik dari lambang kedokteran sering bisa ditafsirkan dari jumlah bagian-bagiannya. Staf (terutama staf bentara) merupakan simbol otoritas dilakukan di tangan utusan. Kualitas bersayap dari tongkat Hermes adalah sesuai dengan alkimia atau pentingnya astrologi Merkurius (baik planet, dewa, dan elemen) - cukup sering berarti keluwesan, transformasi, informasi, dan awal yang baru (sebagai kuartal unsur udara adalah sering disamakan dua). Ular sering digambarkan dalam tradisi Yahudi-Kristen yang tidak sebagai sumber atau pembawa kebijaksanaan. Dalam Gnostisisme ular merupakan Sophia atau manifestasi dari prinsip-prinsip ilahi feminin (atau Shekinah dalam Yudaisme atau Kabbalah). Perhatikan bahwa ular terikat satu sama lain dalam double helix - bentuk stabilitas, penciptaan, dan kehidupan (bentuk yang sangat sesuai dengan DNA kita).



Lalu mari kita turunkan suhu mengenai ilmu per-ular-an ini, dengan melihat gambar berikut:

.
12981983022069523632
.

Diceritakan, tentang Mucalinda, Muchalinda atau Mucilinda raja diraja para ular. Dikatakan bahwa empat minggu setelah Sakyamuni Buddha mulai meditasi di bawah pohon Bodhi , langit gelap selama tujuh hari, dan hujan turun luar biasa. Pada saat itulah muncul, raja perkasa para ini, Mucalinda. Datang dari bawah bumi dan dilindungi dengan tudungnya orang yang sedang mencari pengetahuan (dharma) ini. Ketika badai besar telah berlalu, raja ular membungkuk kepada Buddha dan kembali ke kerajaan ularnya.

Dalam kitab kejadian juga ular yang membujuk Hawa untuk melanggar pantangan dari Tuhan, memakan buah pengetahuan itu sendiri.  Artinya, dosa  yang didapat Adam adalah akibat dari ular sendiri. Pengetahuan pertamanya juga berasal dari bisikan ular, melalui istrinya Hawa. Kalau tak ada ular, akankah hari ini saya mengetik tulisan ini untuk anda baca?

Apakah Iwan Fals mengkultuskan ular dengan lirik lagu diatas?  Mengingat Iwan adalah orang yang sangat menghormati ibunya.  Itu bisa dijumpai di sejumlah lagunya.  Yang paling terkenal lagu dengan judul 'IBU'  (Album 1910) sendiri.

Ribuan kilo jalan yang kau tempuh
Lewati rintang untuk aku anakmu
Ibuku sayang masih terus berjalan
Walau tapak kaki, penuh darah... penuh nanah

Seperti udara... kasih yang engkau berikan
Tak mampu ku membalas...ibu...ibu

Ingin kudekat dan menangis di pangkuanmu
Sampai aku tertidur, bagai masa kecil dulu

Lalu doa-doa baluri sekujur tubuhku
Dengan apa membalas...ibu...ibu....
Seperti udara... kasih yang engkau berikan
Tak mampu ku membalas...ibu...ibu





Bagaimana mungkin seorang anak yang juga mengucapkan 'ibu, maaf' di lagu Sarjana Muda, bisa menyamakan ibunya sebagai iblis itu sendiri?

Saya lebih suka Iwan mengibaratkan ibunya sebagai ular dala posisi ular sebagai ilmu pengetahuan, sebagai pelindung, pengayom, penyembuh, sebagai pemberi kemakmuran karena menyantap musuh petani kota, tikus tikus kantor.

Pengetahuan apa yang diberikan Sang Ibu pada Iwan Fals? Paling tidak rasa kasih sayang. Ini Ilmu pengetahuan paling nyata yang bisa dirasakan seorang anak.
.
Iwan Fals gilak! kau bikin aku merinding lagi......

.


Artikel Yang Berhubungan Badan:


0 Response to "Ayahku Harimau, Ibuku Ular"

Posting Komentar

powered by Blogger | WordPress by Newwpthemes | Converted by BloggerTheme